Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penolakan Adsense Situs Tidak Sesuai Dengan Kebijakan Google

Bentuk penolakan adsense sering kita jumpai ketika blog kita masih belum memenuhi kriteria untuk mendaftar Google Adsense, beberapa hari yang lalu saya sering menjumpai beberapa email penolakan dari Google, namun semua email tercantum dengan jelas karena ada beberapa isu atau masalah yang harus saya perbaiki, namun penolakan saya kali ini beda dari yang lainya, kata teman saya penolakan ini sudah termasuk penolakan terakhir atau penolakan final dari Google Adsense, silahkan anda lihat email penolakan blog saya.

Ini termasuk penolakan final atau penolakan terakhir yang harus segera kita perbaiki, Situs anda tidak memenuhi kebijakan Google dan konten tidak memadai adalah penolakan terakhir Google adsense, biasanya penolakan tersebut menyebutkan beberapa penolakan yang ada isu di dalamnya, atau ada sejumlah hal yang harus di perbaiki di dalam blog kita, seperti halnya konten atau masalah navigasi blog kita, namun taukah anda bahwa penolakan saya beda, lihat penolakan email saya tempo hari.

Mengatasi penolakan adsense sangatlah mudah jika kita baca dengan teliti dan seksama silahkan lihat
Email tersebut telah menjelaskan hanya situs tidak mematuhi kebijakan Google saja, biasanya ada 3 hal yang dijelaskan penolakan dari situs tidak mematuhi kebijakan dari Google, kali ini beda, kalau email penolakan ada 3 hal atau poin yang harus di benahi, berarti memang konten anda harus anda benahi mulai dari tombol ketuk di android mobile, dan konten harus 100% original bukan hasil copas, karena artikel kopas adalah pera blogger pemalas dan tidak kreatif.
Solusi email penolakan ini..
Saya sudah bertanya kepada banyak orang yang sudah berpengalaman di bidang blog seperti Google adsense, dan saya juga mengumpulkan beberapa hal yang harus saya lakukan selanjutnya.
  • Untuk Email seperti penolakan saya di atas, itu berarti kita harus menunggunya, kurang lebih 2 minggu sampai 1 bulan, mengapa kita harus menunggu ?? selama kita menunggu, kita harus memperbaiki webmaster blog kita, dengan menghapus url yang sudah usang atau 404, dengan menghapus dari penelusuran dan canche, jangan sampai ada url 404 yang pernah anda hapus itu muncul di webmaster, segera cek terus webmaster setiap hari, biasanya webmaster diperbarui sehari sekali jam 5 - 8 pagi, cek webmaster anda.
  • Jangan lupa untuk selalu memperbarui peta situs dengan cara submit kembali peta situs pada webmaster anda saat sesudah posting, dengan begitu akan mempermudah crawl pada webmaster ke postingan anda.
  • Cari visitor organik atau lebih dikenal dengan visitor asli dari penelusuran google, jaga visitor untuk tetap stabil dan kalau bisa tambah postingan agar makin banyak visitor blog anda, karena iklan adsense di blog anda di tampilkan untuk pengunjung, bukan ditampilkan untuk anda, jadi masuk akal apabila visitor mutlak wajib diperlukan.
  • Untuk Email seperti diatas namun isu dari konten tidak memadai, berarti anda harus menambah kata-katanya di postingan anda, harus dan wajib lebih dari 400 kata, lebih banyak lebih bagus, dan kata-katanya juga harus sebagai pemecah masalah dan berisi beberapa iklan di Google Adsense, misalnya seperti info Android atau apapun, dengan demikian anda bisa mendaftar kembali namun yang perlu anda ingat bawha jangan hanya sekedar menulis saja, namun sajikan info yang menarik di mata pengunjung blog kita, dan juga menarik di mata Google, misalnya seperti ejaan huruf awal besar, dan paragraf rapi, itu juga disukai Google.
  • Untuk penolakan seperti di atas namun email polakan berupa pelanggaran hak cipta, biasanya hal tersebut karena anda mengambil gambar dari Google atau copas artikel, saran saya apabila anda mengambil gambar dari Google, carilah yang tidak ada hak ciptanya, alias bisa di edit dan di publish ulang, anda juga bisa crop gambar, dan compres gambar agar tidak melanggar hak cipta dari si pemilik resmi gambar tersebut. Tulis konten asli ketikan anda dengan gaya bahasa anda yang mudah difahami untuk menambah keunikan dalam postingan, kata unik yang artinya berbeda dari blog yang lain isinya.
Jika anda ingin di terima adsense maka saran saya anda baca Panduan Lengkap Cara Daftar Adsense yang saya rangkum dan ketik tempo hari.
KEBIJAKAN WEBMASTER WAJIB ANDA BACA DI EMAIL PENOLAKAN Banyak sekali kebijakan untuk daftar adsense dengan syarat yang telah di tentukan, untuk itu anda harus memperhatikan cara kerja webmaster itu sendiri, dengan melihat crawl pada setiap postingan kalian, hal ini menunjukan bahwa setiap crawl yang di lakukan webmaster membuat postingan anda menjadi terindex kembali dan mendambah crawl pada postingan yang lain atau baru di update.

Penolakan Adsense sangat menyayat hati kita, sudah biasa hal semacap ini terjadi pada kaum blogger, namun yang harus kita ingat bahwa kita harus sadar, kita memang belum layak di terima adsense, jadi yang harus kita lakukan adalah dengan memperbaikinya sebaik mungkin, dari isi kontenya, kata demi kata, tata bahasa yang baik, dan berharga bagi pembaca blog kita, memang untuk mendaftar Adsense sekarang sangat sulit, banyak yang bilang, saya membacanya dari forum forum, namun jadikanlah email penolakan tersebut menjadi semangat untuk kita menulis konten yang sangat berharga untuk pengunjung kita, jangan pernah menyerah, karena orang yang berhasil atau orang sukses adalah orang-orang yang tak pernah menyerah.